Futsal adalah varian asosiasi sepak bola yang dimainkan di lapangan keras atau lapangan karpet dan terutama di dalam ruangan atau Indoors. Futsal bisa dianggap sebagai versi sepak bola mini yang berisi 5 vs 5 pemain dilapangan Indoor atau dalam sebuah ruangan. Futsal dimainkan antara dua tim masing-masing tim memiliki lima pemain di dalam lapangan Futsal, salah satu dari 5 pemain adalah kiper. Pergantian pemain tidak terbatas dan di izinkan kapan saja.
Tidak seperti beberapa bentuk permainan sejenis sepak bola di dalam ruangan atau Indoors lainnya, permainan dimainkan di permukaan lapangan keras keras atau sintetis yang dibatasi oleh beberapa peraturan yaitu garis lapangan, dinding yang terbuka serta bola untuk Futsal lebih kecil dari bola lapangan besar atau disebut soccer. Permukaan lapangan yang sempit, bola yang lebih kecil, dan peraturan yang membuat pemain haru pandai menciptakan penekanan pada improvisasi permainan, kreativitas permainan, dan teknik yang luas serta kontrol bola yang akurat dan melewati celah-celah sempit di dalam lapangan futsal tersebut.
UEFA Futsal EURO 2018 Slovenia, 30 January 2018 ––– 11 February 2018