Monday, April 9, 2018

Anime Captain Tsubasa Remake 2018 | Captain Tsubasa dengan Animasi Terbaru dan Jalan Cerita yang Lebih Menegangkan

Siapa yang tak kenal dan tak tau Aniem movie satu ini, ya Captain Tsubasa adalah Anime dengan kisah tentang seorang pemain bola yang hebat dan bertalenta dari kecil yang dimana Captai Tsubasa memiliki kelebihan dari anak - anak seusianya dalam hal bermain sepak bola, Anime Captain Tsubasa merupakan salah satu anime tahun 80-90an yang paling digemari pada saat itu dan sempat menjadi motivasi atau bayangan bagi Tim nasional Jepang yang berlaga di Piala Dunia 2002 atau World Cup 2002 serta pada saat itu Jepang dan Korea Selatan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2002 atau World Cup 2002. Tendangan Macan dan Tendangan Elang milik Tsubasa dan Hyuga, jadi ingat masa kecil dulu ya. Seru!!!
Tsubasa adalah seorang anak SD yang baru saja pindah dari kota lain ke Nankatsu. Dia ingin bermain sepak bola dan menjadi pemain terbaik. Ketika masuk ke sekolah barunya, dia langsung masuk ke klub sepak bola di sekolah itu. Kapten klub itu adalah Ishizaki. Mereka lalu berlatih di lapangan, tetapi diganggu oleh klub lain yang dipimpin oleh Genzo Wakabayashi. Mereka lalu bertanding, bila Nankatsu bisa membuat gol satu saja, maka mereka diizinkan memakai lapangan untuk berlatih. Awalnya, Nankatsu selalu kebobolan dan bermain setengah lapangan. Ketika salah satu pemainnya cedera, Tsubasa didaulat menjadi bek.



Dia menjalankan tugasnya dengan baik. Ketika pertandingan hampir selesai, tanpa diduga Tsubasa berhasil mendapatkan bola dan menceploskannya ke dalam gawang. Sesuai perjanjian, Wakabayashi tidak akan mengganggu mereka lagi. Maka dimulailah petualangan Tsubasa menjadi yang terbaik di dunia. Perlu diketahui Anime Captain Tsubasa yang baru Release setiap minggu pada hari Senin atau Selasa, mungkin Captain Tsubasa yang baru atau Remake ini dapat menjadi motivasi dan semangat juang untuk Tim Nasional Jepang ( Japan ).




Trailer Captain Tsubasa Remake :








Review Dalam Gambar



  










Plot dari Anime Captain Tsubasa adalah berfokus pada hubungan Tsubasa dengan teman-temannya 1 Tim atau klub, persaingan dengan lawan-lawannya di jepang dan diluar negeri, pelatihan yang keras dengan penuh semangat, dan hasil dari setiap pertandingan sepak bola di dalam anime Captain Tsubasa. Seri manga Kapten Tsubasa awalnya diserialisasikan dalam majalah komik Shueisha's Weekly Shōnen Jump antara tahun 1981 dan 1988, mencakup total 37 volume tankōbon. Ini diikuti oleh banyak sekuel. Kapten Tsubasa dan sekuelnya telah terjual lebih dari 80 juta kopi di seluruh dunia, membuatnya menjadi salah satu seri manga terlaris. Seri manga Kapten Tsubasa yang asli diadaptasi menjadi serial animasi TV, yang diproduksi oleh Tsuchida Production, yang musim pertamanya ditayangkan di Jepang di jaringan TV Tokyo antara 10 Oktober 1983 dan 27 Maret 1986. Banyak film dan serial televisi mengikutinya cerita tentang anak yang hebat bermain bola ini yaitu Captain Tsubasa. Dalam jajak pendapat yang dilakukan oleh TV Asahi pada tahun 2005, serial anime Captain Tsubasa menduduki peringkat 41 dalam daftar 100 seri anime teratas sepanjang sejarah Anime. Ada satu kata yang tak pernah terlupakan di Anime Captain Tsubasa adalah kata - kata "BOLA ADALAH TEMAN"











Apabila ada kesalahan penulisan mohon di maafkan, karena admin juga manusia yang tak luput dari kesalahan. THANKS 
Terima kasih telah berkunjung ke blog yang sederhana ini.

No comments:

Post a Comment