Monday, January 23, 2017

8 Film/Movies Romance Barat Terbaik Beberapa Tahun Terakhir (So Sweet dan Sedih)

1. Safe Haven 


 
Seorang wanita dengan sebuah misteri dimasa lalunya tiba di Southport, North Carolina. Ia menjalin hubungan dengan seorang duda yang memaksanya untuk menghadapi rahasia gelap yang menghantuinya, dari situ timbul lah rasa cinta dan kepercayaan. Film yang menarik untuk ditonton berulang kali.

 

2. The Great Gatsby




Nick Carraway, Seorang Veteran Perang Dunia I, akan berbagi pengalaman bagaimana ia tertarik pada sosok Gatsby dan gaya hidupnya yang flamboyan. Dimana dia mengidolakan seorang wanita yang dia cintai dan sayang demi membahagiakan seorang wanita idamannya dia sampai rela berkorban apapun untuk wanita tersebut, dimana cinta membuktikan sebuah kesetiaan yang tidak ada batasnya. Patut untuk ditonton dan lumayan membuat air mata keluar mungkin hehe..

3. The Notebook 



Film ini tentang seorang pria tua yang membacakan buku untuk seorang wanita tua. Mengikuti kehidupan dua kekasih, Allie dan Noah. Tapi mereka dipisahkan oleh orang tua Allie yang tidak setuju dengan Noah yang hanya orang biasa tanpa kekayaan dimana pada suatu saat dia membuktikan bahwa dirinya mampu merubah sudut pandang orang-orang tentang dia. Dimana cinta pasti akan bertemu dan tidak ada yang dapat mengalahkan cinta kalau sudah memang takdir yang menentukan.

4. The Fault in Our Stars



Hazel Grace, seorang gadis remaja, menderita kanker tiroid akut. Ibunya memaksanya untuk datang ke support group pasien kanker, di mana ia akhirnya bertemu Augustus Waters dan jatuh cinta padanya. Dari situ muncul pandangan pertama yang membuat keduanya saling menyukai satu sama lain dan saling melengkapi kekurangan serta kelebihan yang ada pada diri mereka yang sama mempunyai penyakit kanker. Film yang menurut saya sedih karena mereka berdua yang sakit kanker saja mampu menerima semua kekurangan yang ada pada diri mereka masing-masing, coba deh ditonton seru.
 
5. Dear John




Dear John adalah film drama romantis Amerika Serikat tahun 2010 yang disutradarai oleh Lasse Hallström dan diproduseri oleh Marty Bowen, Wyck Godfrey, dan Ryan Kauvanaugh. Berkisah tentang perjalanan cinta yang sempat diuji oleh kerenggangan tempat. Sempat terjadi drama yang menghancurkan hati tokoh John, namun kemudian waktu memperbaiki keretakan itu dan membuat semua nya jadi lebih baik.
 
6. La La Land




La La Land adalah film drama komedi musikal romansa Amerika Serikat tahun 2016 yang ditulis dan disutradarai Damien Chazelle dan dibintangi Ryan Gosling, Emma Stone, John Legend, dan Rosemarie DeWitt. Bercerita tentang seorang pemain musik atau musisi yang jatuh cinta dengan seorang aktris cantik. Hubungan mereka nampaknya kurang harmonis, Namun dari situ lah mereka mulai menanam benih-benih cinta yang perlahan tumbuh dan mempelajari setiap kesalahan yang sebelumnya.
 
7. Les Miserables


Setelah bebas bersyarat, Jean Valjean, seorang mantan tahanan, diburu oleh polisi kejam, Javert. Lalu ia setuju untuk merawat putri seorang pekerja pabrik, yang akan mengubah hidup mereka selamanya. Bercerita tentang bagaimana sebuah keputusan bisa mengubah kehidupan seseorang secara keseluruhan.Keputusan yang dapat membuat semua menjadi lebih baik atau sebaliknya.
 
8. The Parks of Being a Wallflower   




Film ini berkisah tentang seorang mahasiswa perguruan tinggi penyendiri bernama Charlie, yang bersahabat dengan senior nya dan ia disambut ke dalam dunia yang sebenarnya. Bagaimana tentang persahabatan remaja, yang menghabiskan suka-duka bersama. Namun di dalam jalinan itulah, benih cinta, persahabatan dan benci muncul, membuat cerita ini menjadi lebih manarik dan bagus dalam alur ceritanya.

Apabila ada kesalahan penulisan mohon di maafkan, karena Saya juga manusia yang tak luput dari kesalahan :D 

4 comments: